Mahasiswa UNISAI Raih Juara 1 Nasional pada Ajang MQK Fikih Siyasah 2025

Jakarta. Kabar membanggakan datang dari Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI). Salah seorang mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Tgk. Khairul Muammar, yang juga merupakan dewan guru Dayah MUDI Mesjid Raya Samalanga, berhasil meraih Juara 1 Nasional pada ajang Musabaqah Qiraatul Kutub (MQK) bidang Fikih Siyasah yang diselenggarakan oleh Forum Pengajar dan Tenaga Profesional (FPTP) […]

UNISAI Samalanga dan Pascasarjana UINSU Perkuat Sinergi Akademik melalui Penandatanganan MoA

Medan. Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) Samalanga terus memperluas jejaring dan memperkuat kolaborasi akademik antarlembaga pendidikan tinggi Islam. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara UNISAI dan Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Sidang Pascasarjana UINSU dan menjadi langkah strategis dalam penguatan kerja sama kelembagaan di […]

UNISAI Perkuat Jaringan Akademik Regional Melalui MoU dengan UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe

Lhokseumawe. Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) Samalanga terus memperluas jejaring akademik dan memperkuat sinergi antarperguruan tinggi Islam di Aceh. Dalam langkah strategisnya kali ini, UNISAI resmi menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe. Penandatanganan kerja sama yang berlangsung di Kampus Pascasarjana UIN Sultanah Nahrasiyah Lhokseumawe tersebut dihadiri langsung oleh Rektor […]

Fakultas Syari’ah dan Tarbiyah UNISAI Jalin Kerja Sama Strategis dengan Pascasarjana UIN Ar-Raniry Banda Aceh

Banda Aceh,  — Dua fakultas di lingkungan Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) Samalanga, yaitu Fakultas Syari’ah dan Fakultas Tarbiyah, resmi menjalin kerja sama strategis dengan Program Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh. Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dilaksanakan di Gedung Pascasarjana UIN Ar-Raniry Banda Aceh pada Senin (13/10/2025). Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Dr. […]

Dosen UNISAI Raih Predikat Cumlaude pada Wisuda ke-IV UAC Mojokerto, Jawa Timur

Mojokerto. Tgk. Zulfahmi, dosen Universitas Islam Al-Aziziyah (UNISAI) Samalanga, berhasil meraih predikat Cumlaude sekaligus dinobatkan sebagai doktor terbaik pada Wisuda ke-IV Universitas KH Abdul Chalim (UAC), Mojokerto, Jawa Timur. Prestasi tersebut diumumkan langsung oleh pihak rektorat dalam prosesi yudisium dan Sidang Senat Terbuka Wisuda, Minggu (21/9/2025). Dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,91, Tgk. Zulfahmi sukses […]

Dosen UNISAI Raih Gelar Doktor di Universitas K.H. Abdul Chalim

Mojokerto. Keluarga besar Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Salah satu dosen terbaik UNISAI, Tgk. Zulfahmi, SH.I, M.H, resmi meraih gelar Doktor pada Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) di Universitas K.H. Abdul Chalim, Pacet, Mojokerto. Dalam sidang terbuka promosi doktor yang digelar pada Minggu, 14 September 2025, Tgk. Zulfahmi mempertahankan disertasi […]

UNISAI dan Lembaga Tandaseru Gelar Pelatihan Public Speaking

Bireuen. Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) melalui Program Magister Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) berkolaborasi dengan Lembaga Tandaseru Indonesia menggelar pelatihan Public Speaking pada Kamis, 14 Agustus 2025, di Aula Kampus UNISAI. Kegiatan ini menghadirkan peserta dari berbagai latar belakang, mulai dari dosen, mahasiswa, pemuda, hingga santri, yang bersama-sama membekali diri dengan keterampilan berbicara efektif […]

Dosen UNISAI Usulkan Regulasi Perlindungan Generasi Berbasis Syariah dalam Konferensi Internasional di Sabang

Sabang. Dosen Fakultas Syariah Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI), Dr. Tgk. Karimuddin Abdullah Lawang, MA., CIQnR, menjadi salah satu pemateri dalam Konferensi Internasional yang diselenggarakan oleh Asosiasi Dosen Kolaborasi Lintas Perguruan Tinggi (DKLPT) bekerja sama dengan Pemerintah Kota Sabang, Provinsi Aceh. Kegiatan ini digelar pada tanggal 23 Juli 2025 di Kota Sabang dan dihadiri oleh […]

UNISAI Jalani Asesmen Lapangan Akreditasi Perguruan Tinggi Oleh BAN-PT

Samalanga. Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) menjalani Asesmen Lapangan Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang dilaksanakan pada 18–20 Juli 2025. Kegiatan ini merupakan bagian penting dari proses peningkatan mutu kelembagaan dan komitmen UNISAI menuju pencapaian predikat akreditasi terbaik. Tim asesor BAN-PT yang hadir dalam kegiatan ini terdiri dari: • […]

Prof. Dr. Tgk. Muntasir A. Kadir Dikukuhkan sebagai Guru Besar Ilmu Politik Islam di Unimal

Lhokseumawe. Sosok ulama dan intelektual muda serta Pembina Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI), Prof. Dr. Tgk. H. Muntasir A. Kadir, S.Ag., M.A., resmi dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam Bidang Ilmu Politik Islam pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh (Unimal). Prosesi pengukuhan berlangsung khidmat di Gedung ACC Unimal dan ditandai dengan penyematan lencana […]

Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) Resmi Luncurkan Aplikasi Repository Institusi Pertama

Samalanga. Universitas Islam Al-Aziziyah Indonesia (UNISAI) secara resmi meluncurkan aplikasi repository institusi (Institutional Repository/IR) pertama sebagai langkah strategis dalam mendukung keterbukaan akses ilmiah dan penguatan budaya riset di lingkungan kampus. Repository institusi UNISAI yang kini dapat diakses melalui laman repository.unisai.ac.id menjadi pusat penyimpanan dan diseminasi karya ilmiah sivitas akademika, termasuk skripsi, tesis, disertasi, laporan penelitian, […]

Bersatu Dalam Ta’at Menghidupkan Semangat Pengorbanan Nabi Ibrahim dalam Keluarga & Umat

Oleh: Mustafa Husen Woyla*   اَللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ، وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ Tak terasa, kita kembali disapa oleh gema takbir. Idul Adha 1446 Hijriah mengetuk pintu kalbu umat Islam di seluruh dunia. Ada yang sudah menyambut hari raya ini puluhan kali, ada pula yang baru kali pertama. Tak sedikit yang sudah pergi meninggalkan kita, […]