Waktu :: Telp (0644) 531755 Email home(at)unisai.ac.id
Info Kampus
Friday, 22 Nov 2024
  • Dalam menyambut PILKADA, Perkuliahan akan diliburkan mulai tanggal 24 s/d 28 November 2024 I Perkuliahan akan dimulai kembali pada tanggal 29 November 2024
21 March 2020

FDK IAIA Samalanga Gelar Sidang Munaqasyah Skripsi dan Berlangsung Alot

Saturday, 21 March 2020 Kategori : Berita

BIREUEN I   IAIA– Pelaksanaan sidang munaqasyah skripsi mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi IAI Al-Aziziyah Samalanga berjalan lancar dan terlihat antusias dan bersemangat mahasiswa mengikut sidang tersebut di aula IAIA Samalanga, Rabu, (4/3/2020).

Dr. Tgk. Saiful Bahri, MA yang akrab disapa Abana selaku Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) IAIA Samalanga menyebutkan sidang dimulai mulai pagi hingga selesai dan kemungkinan bakda dhuhur masih berlanjut.

Selanjutnya, pernyataan hampir senada diutarakan Wakil Dekan I FDK IAIA Samalanga Dr. Tgk. Muttaqien, MA yang mengutarakan bahwa sidang munaqsyah skripsi di awal tahun berjalan lancar bahkan terlihat antusias dan semangat yang tinggi menghadapi sidang akhir ini.

Kaprodi PMI dan KPI Tgk. Iswadi, M.Sos dan Tgk. Munawir, M.Ag disela sidang keduanya mengatakan pelaksanaan sidang kali ini sangat berbeda dengan sebelumnya, bahkan para penguji dan mahasiswa memakai pakaian resmi dan ini patut diapresiasi.

” Ide cemerlang dan pembaharuan di FDK bahkan kampus ini sidang akhir mahasiswa dengan mewajibkan dosen dan mahasiswa berpakaian resmi merupakan arahan dan instruksi Abana (Dr. Tgk. Saiful Bahri, MA) selaku Dekan FDK,” kata kedua Kaprodi tersebut dan ikut diamini Wakil Dekan II Tgk. Fizazuawi, MA.

Tgk. Fakhruradhi, M. Ag selaku Kaprodi Ekos juga mengatakan akan mengadopsi apa yang dilakukan FDK dan ini patut diapresiasi.

“Minggu ini Ekos juga akan menerapkan apa yang telah dilakoni FDK di sidang munaqasyah dan ini sesuatu yang positif dan pantas serta layak di teladani,” ulasnya dan dibenarkan Dekan FSEI IAIA Tgk. Abdullah, MA.

Sementara itu dosen senior FDK yang juga pakar Alamtologi Dr. Tgk. Muhammad Aminullah, MA berharap kepada mahasiswa, setelah skripsi mahasiswa diujikan dan dipertanggungjawabkan keabsahannya di hadapan penguji, maka selanjutnya mahasiswa harus merevisi dan melengkapi kekurangan yang didapati ketika ujian skripsi.

“Masa perbaikan itu hanya sebulan, harap diperpergunakan waktu tersebut semaksimal mungkin,” pinta doktor perdana alumni IAIA Samalanga kelahiran Pidie itu.

Pantuan media ini, salah seorang peserta sidang munaqsyah skripsi terlihat sangat menguasai dan lancar ketika mempresentasikan penelitiannya di hadapan penguji.

“Alhamdulillah akhirnya saya bisa menyelesaikan penelitian saya, meski harus direvisi sebagian, tapi saya sudah lega dan tenang serta “husnul khatimah” di awal bulan Rajab ini,” tuturnya dengan penuh bahagia.

No Comments

Tinggalkan Komentar